RIM Rilis BlackBerry Bold Baru


Setelah sempat ditunda, BlackBerry Bold 9900 akhirnya diluncurkan. Lebih tipis dan ringan.
RIM akan meluncurkan BlackBerry versi baru, yaitu BB Bold 9900. Ponsel ini akan dilengkapi layar sentuh UI 2,8 inci, OS 7 terbaru, dan fitur 4G.
Dengan prosesor 1,2 GHz, RAM 768 MB, kapasitas internal 8 GB dan ditambah microSD berkapasitas di atas 32 GB, mungkin perangkat ini akan jadi pilihan baru bagi penggemar BlackBerry.
Bold 9900 punya bentuk lebih tipis dibanding yang sebelumnya. Ketebalannya hanya 10,5 mm, dan bobotnya ringan, hanya 130 gram.
Bahan cover-nya lebih tangguh, yakni stainless steel metalik, mirip iPhone 4. Keyboard QWERTY-nya dilengkapi sistem pelacak optikal, untuk navigasi yang lebih mudah.
Bold 9900 adalah BlackBerry pertama yang menjalankan OS 7. Ponsel ini didukung teknologi Near Field Communication (NFC), kompas, sensor orientasi, dan sensor jarak untuk aplikasi augmented reality.
Anda bisa searching di internet tanpa mengetik, tapi menggunakan sensor suara. Bold 9900 juga dapat merekam HD 720 piksel menggunakan kamera belakang lima megapiksel.
Peluncurannya sempat ditunda selama beberapa bulan, dan akhirnya RIM mengumumkan BlackBerry Bold 9900 akan mulai masuk pasaran dalam waktu dekat, tapi harganya belum diketahui